::: SELAMAT DATANG DI BLOG MADRASAH :::

Madrasah Adiwiyata Mandiri

Pages

Minggu, 12 November 2023

Pimpin Upacara Bendera MTsN 4 Padang, Taufik Purnama: Jadilah Manusia Bernilai

 


Padang, Tim Humas- MTsN 4 Padang laksanakan upacara bendera rutin, Senin (13/11). Petugas upacara kali ini adalah kelas VIII. 4 binaan wali kelas Refi Anova.
Pelaksanaan upacara bendera memiliki tujuan yang sangat positif bagi warga madrasah. Tujuan tersebut yakni upaya penanaman nilai-nilai Pancasila dan pembinaan budi pekerti siswa. Upacara bendera dilaksanakan tepat waktu dan kondusif agar siswa terbiasa disiplin.


Pembina upacara, Taufik Purnama, S.Pd. I selaku Pembina OSIM MTsN 4 Padang. Beliau memberikan amanat tentang pentingnya menjadi manusia yang bernilai.
"Manusia yang bernilai akan diterima di mana pun. Di masa depan manusia tidak hanya akan bersaing sesama manusia, tetapi juga akan bersaing dengan teknologi seperti robot dan sistem AI. Maka, yang akan menjadi pembeda manusia dengan teknologi tercanggih sekali pun adalah nilai yang dimiliki manusia tersebut," ujar Taufik.

Taufik juga menambahkan bahwa manusia yang bernilai harus memiliki tiga hal penting, yaitu pengetahuan (pendidikan), keterampilan, dan akhlak (attitude). 
Di penghujung amanatnya, Taufik kembali mengajak warga madrasah, terutama para siswa agar mematuhi aturan madrasah. Marilah berupaya menjadi manusia yang bernilai agar terbentuk karakter terbaik untuk menyongsong kecanggihan teknologi di masa mendatang. (SKW)

0 komentar:

Posting Komentar