::: SELAMAT DATANG DI BLOG MADRASAH :::

Madrasah Adiwiyata Mandiri

Pages

Jumat, 10 November 2023

Muhadarah: Pentingnya Adab

 Padang, Tim Humas- Muhadarah merupakan pencurahan pikiran dan perasaan agar selalu ingat kepada Allah (KBBI). Kegiatan muhadarah Jumat, 10 November 2023 yang dilaksanakan di halaman Madrasah Tsanawiyah 4 Padang, berlangsung tertib dan bertabur hikmah.


Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) Tsanawiyah 4 Padang menjadi pelaksana muhadarah kali ini. Putri Shairah Andini dan teman-teman menjadi pengisi acara dan melaksanakan tugas tersebut dengan sangat baik. Pidato yang disampaikan kali ini bertema perjuangan Palestina. Banyak hikmah yang dapat kita petik dari kisah yang dialami saudara-saudara kita di Negeri Palestina.


Di akhir acara, amanat disampaikan oleh Ibu Elvirdaneti selaku wakasis. Beliau menyampaikan bahwa pentingnya adab dalam kehidupan. Adab dulu baru ilmu. Hidup tanpa adab ibarat jasad tanpa ruh. Tiada berguna ilmu yang tinggi, pangkat yang tinggi, jika diri tidak beradab.

Harapan beliau, semoga peserta didik MTsN 4 menjunjung tinggi adab dan berakhlak mulia kepada siapa pun. Menjaga perkataan dan perilaku sebagai siswa madrasah. Majukan madrasah dengan lebih beradab dan beretika. Ilmu dan prestasi penting, tetapi adab jauh lebih penting. (SKW)




0 komentar:

Posting Komentar